Jul 25, 2022

Buah Rambusa Atau Sangribi - RYS BLOG INFO

INFOPEDIA - Rambusa merupakan tumbuhan liar yang biasa banyak tumbuh di kebun atau semak belukar. Tumbuhan ini memiliki pohon yang merambat seperti Markisa dan daunnya juga hampir mirip dengan daun markisa namun batang atau pohonya lebih kecil. Rambusa disebut juga Sangribi di beberapa tempat di daerah bangka. Bunganya berwarna putih dan ada ungu-ungu dibagian dalamnya saat mekar dan cukup indah di pandang. Dan buahnya berwarna hijau yang di selimuti kelopak yang seperti bulu-bulu yang menutupi buahnya. Jika sudah matang buahnya berwarna kuning dan di dalamnya seperti biji markisa cuma lebih kecil dan berwarna putih namun tipis. Rasanya kalau sudah matang asam-asam manis segar kalau belum matang akan terasa asam. 


EmoticonEmoticon