Jan 28, 2020

Ternyata Seperti Ini Cara Kerja Facebook Menampilkan Kabar Diberanda Kita


R.Y.S INFO - Assalamualaikum teman-teman berjumpa lagi di posting yang masih saja membahas tentang facebook. Karena memang tak ada habis-habisnya dalam membahas apa-apa yang ada di jaman teknologi dan internet seperti sekarang ini. Dan begitu juga dengan salah satu jejaring sosial terbesar di dunia yaitu, facebook. Mungkin kita semua sudah tau bahwa facebook merupakan media yang banyak pengunanya di hampir seluruh dunia. 

Namun, dari banyaknya penguna mungkin, dari beberapa penguna tersebut belum memahami sepenuhnya. Beberapa di antaranya hanya bisa buat melihat-lihat kabar di beranda, memposting status, berteman, ngobrol dan lainnya. Dari sebagian penguna mungkin hanya bisa lihat dikabar beranda saja. 

Tetapi, saya tidak membahas tentang itu semua, saya hanya akan membahas satu diantara yang sudah saya sebutkan di atas tadi. Yaitu, melihat kabar di beranda. Mungkin ada yang belum paham tentang status atau posting atau kabar berita yang tampil di beranda facebook. 

Seperti apa pembahasannya langsung saja simak tulisan singkat tentang :
Ternyata Seperti Ini Cara Kerja Facebook Menampilkan Kabar Diberanda Kita.

Cara kerja facebook dalam menampilkan kabar di beranda untuk kita itu tidak lah sama, alias berbeda disetiap penguna facebook. Dikarenakan, facebook hanya menampilakan sesuai minat dan intraksi kita terhadap suatu individu. 

Sebagai contoh, kita punya teman di facebook 100 orang, dalam seratus orang tersebut hanya 20 orang yang paling sering di ajak berintraksi, saling mengelik, saling berkomentar, dan apabila 20 teman tersebut membuat status di facebook maka, status mereka akan lebih sering muncul di beranda facebook kita. Namun, sedangkan 80 orang tersebut akan sedikit muncul di beranda kita bahkan sangat sulit muncul.

100 orang ini hanya sebagai contoh saja karena kalau teman kita hanya seratus orang besar kemungkinan akan tampil semua ketika mereka membuat status atau posting. Namun, kalau teman kita sudah beribu-ribu itu sangat kecil kemungkinannya untuk tampil semua di beranda saat mereka membuat status. Karena, tidak cukup ruang untuk menampilkan semuanya dalam satu halaman. Karena tidak hanya status teman saja yang akan tampil di beranda melainkan iklan halaman, posting grup dan lainnya.

Selain itu, juga dengan grup dan halaman yang kita ikuti. Kalau kita sering berintraksi dengan halaman dan grup tersebut bukan tidak mungkin akan sangat sering tampil di kabar branda facebook kita.

Mengapa.? Ya.. karena kita sering mengelik dan mengomentari dihalaman dan digrup tersebut.

Dengan seringnya kita berintraksi dengan salah satu teman, halaman, dan grup, facebook hanya akan menampilkan kabar dari penguna tersebut. Selanjutnya, selain semua itu masih ada status atau postingan yang akan lebih sering tampil di beranda kita meskipun kita tidak mengikutinya. Yaitu, topik atau posting yang lagi hangat-hangatnya atau yang sedang viral, posting yang sering di bincangkan dibfacebook atau sedang viral, juga akan tampil di beranda facebook kita. Apa lagi, salah satu teman kita juga membahas hal yang sama. 

Jadi, kalau mau berandanya selalu menampilkan sesuatu yang baik atau agar status teman tidak terlewatkan. Selalu berintraksi dengan teman-teman kita di facebook dan juga halaman atau grup yang bermanfaat buat kita. Tapi, seperti yang sudah di jelaskan tidak mungkin semua status teman, grup, dan halaman akan tampil setidaknya kita bisa memilih mana yang kita lebih tertarik. Dan kembali lagi kepada masing-masing minat untuk di perbincangkan. 

Facebook tidak akan menampilkan suatu posting penguna lain tanpa adanya intraksi kita terhadap penguna tersebut kecuali, minat yang kita tulis diprofil, iklan dan kiriman yang ditentukan atau disarankan oleh facebook sendiri. 

Mungkin sampai disini dulu posting saya kali ini semoga menambah pengetahuan tentang facebook khususnya penguna yang kurang memahami tentang kabar di beranda. Dan hanya ini yang bisa saya sampaikan kurang lebihnya dalam menulis penjelasan ini saya mohon maaf atas hal itu setidaknya saya sudah memberikan sedikit pengalaman saya. 

Sampai jumpa lagi di posting berikutnya saya ucapkan terima kasih telah membaca artikel ini. 🙏

Salam..


EmoticonEmoticon